Ads

,

Ads

Spesifikasi dan Harga Helm JPN KYOSHI serta Varian Warna

Jundi Alfaruqi
4 Feb 2023, 10:52 WIB Last Updated 2023-02-04T03:54:23Z
spesifikasi dan harga helm jpn kyoshi serta varian warna


Sudah tiba waktunya untuk memperkenalkan produk terbaru dari JPN, sebuah produk half face bernama KYOSHI, yuk simak spesifikasi dan harganya.


Rilis dan sudah beredar dipasaran pada bulan Februari 2023, helm ini dibuat dengan material ABS yang membuatnya aman digunakan untuk berkendara sehari-hari.


Harga yang ditawarkan adalah Rp530.000 rupiah, sebuah harga terjangkau untuk desain, fitur dan kualitas yang diberikan.


spesifikasi busa dan tali helm JPN Kyoshi
Spesifikasi busa : Bisa dilepas pasang dan intercom ready, 


Helm ini dilengkapi beberapa fitur, seperti fitur busa pipi dan busa atas yang bisa dilepas-pasang membuat helm ini mudah dalam perawatan dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan setiap pemilik.


Desain intercom ready juga disematkan pada helm ini yang membuat pemasangan alat komunikasi saat berkendara semakin mudah dan praktis.


Jenis chinstrap yang digunakan adalah Double D Ring, memberikan keamanan yang diperlukan saat berkendara.


Helm ini memiliki dua spot ventilasi atas dengan desain memanjang kedepan. Ventilasi udara pada bagian atas ini tentunya sangat membantu menjaga kesejukan dan kelembapan di dalam helm. 


Baca juga : Helm Cakep JPN KYOSHI Segera Hadir


Pada bagian belakang, KYOSHI dibekali Spoiler model build in memberikan tambahan gaya dan sistem aerodinamika pada helm.


Helm ini tersedia dalam ukuran M, L, dan XL, setiap pemilik akan mudah menemukan ukuran yang sesuai dengan kepala mereka.


spesifikasi dan fitur kaca helm


Kaca yang tersedia dalam pilihan clear atau putih dan memiliki fitur quick release yang memudahkan proses pemasangan dan penggantian.


Visor stopper pada helm JPN KYOSHI memastikan kaca tetap pada posisi yang diinginkan, dan sertifikasi helm yang sudah SNI memastikan bahwa produk ini memenuhi standar keamanan yang diperlukan.


Koleksi Warna Helm JPN KYOSHI


Saat ini, varian JPN Kyoshi yang hadir adalah dalam warna-warna solid. Apakah kedepannya akan ada varian motif grafis? kita tunggu saja.


Varian solid pada helm ini dihiasi dengan warna-warna yang menarik seperti hitam doff, hitam glossy, putih glossy, putih doff, dan ada juga warna virdian green serta masih banyak lagi.


Seperti apa penampakan warna-warna tersebut, ini dia koleksi warna JPN KYOSHI Solid.


koleksi warna helm JPN Kyoshi Solid